Wisata Alam Wonosobo Paling Populer

Wonosobo dikenal sebagai tempat wisata yang indah. Menawarkan pesona wisata dengan keberagaman alamnya merupakan daya tarik yang dimiliki oleh salah satu kabupaten di Provinsi Jawa Tengah ini. Bagi para wisatawan yang ingin berlibur dan mencari tempat yang syahdu maka Wonosobo bisa dijadikan referensi. Berikut adalah Wisata Alam Wonosobo Paling Populer antara lain :

  1. Batu ratapan angin

Didukung dengan pesona alamnya yang memukau. Batu ratapan angin menjadi salah satu Wisata Alam Wonosobo Paling Populer. Anda akan disuguhkan dengan pesona telaga warna yang menjadi ikonic dari batu ratapan angin ini. Sebutan lain yang disematkan pada Batu ratapan angin adalah Batu Pandang Dieng. Dengan pesonanya yang bisa diamati dari ketinggian membuat wisata ini menjadi yang populer.

  1. Bukit sikunir

Pada awalnya bukit sikunir ini diperkenalkan pada tahun 1980 oleh wisatawan asing. Penemuan ini masih dianggap biasa hingga ditahun 2009 tempat bukit sikunir sukses menjadi tempat Wisata Alam Wonosobo Paling Populer. Untuk para penikmat sunset, Bukit sikunir menjadi lokasi yang tepat mengingat ketinggiannya yang bisa membuat mata betah. Julukan dari Bukit sikunir ini didapat dari rempah kunir yang memiliki warna kuning memukau. Sebagai wisata yang menawarkan pesona golen sunrisenya sudah pasti akan membuat Anda terpesona.

  1. Gunung prau

Mempunyai spot alam yang indah. Gunung prau cocok untuk Anda para petualang yang suka mendaki di ketinggian tertentu. Gunung prau memiliki pesona alam yang sulit untuk dilupakan. Untuk menguasai medannya yang cukup berat, membutuhkan waktu setidaknya 2 hingga 3 jam perjalanan. Anda juga bisa berkemang di sekitaran gunung prau namun tetap harus memperhatikan kebersihan lingkungan. Sebagai gunung tertinggi di dataran Dieng tentunya akan memiliki sisi menarik tersendiri yang bisa Anda coba untuk mendakinya. 

  1. Gunung lanang


Wisata Alam Wonosobo Paling Populer memiliki berbagai keindahan pegunungan. Ada banyak jenis gunung yang bisa Anda nikmati dan salah satunya adalah Gunung lanang. Terdapat berbagai macam mitos yang menyelimuti gunung lanang namun bagian inilah yang membuat banyak orang penasaran. Gunung lanang memiliki akses jalan yang mudah dan bisa ditempuh dalam waktu 45 menit perjalanan. Alamnya yang indah akan membuat Anda betah berlama – lama.
  1. Telaga warna

Wisata Alam Wonosobo Paling Populer dan sangat disukai oleh banyak orang adalah Telaga warna. Disini Anda bisa menikmati pemandangan telaga yang luas dan mempunyai keunikan yang luar biasa. Air dari telaga ini bisa berganti warna dan bisa dinikmati di sepanjang musim. Anda akan melihat silauan warna hijau, pelangi bahkan terkadang juga bisa berubah menjadi warna kekuningan. Waktu terbaik untuk Anda yang hendak mengunjungi telaga warna ini bisa dimulai dari pagi maupun siang hari. Diwaktu inilah potensi Anda untuk melihat keindahan telaga warna bisa tercapai.

  1. Puncak seroja

Sudah didukung dengan akses jalan yang memadai. Puncak seroja kini juga menjadi Wisata Alam Wonosobo Paling Populer. Disini terdapat berbagai spot foto yang bisa digunakan untuk melengkapi gallery foto Anda. Disini juga sudah tersedia fasilitas yang cukup lengkap mulai dari tempat makan, area parkir hingga camping area. 

  1. Bukit sidengkeng

Pesona Dieng memang dikenal menarik. Bukit sidengkeng menjadi salah satu area wisata populer yang direkomendasikan oleh banyak orang. Anda akan menemukan berbagai macam tanaman endemic khas Dieng yang indah. Bagian alamnya menjadi area spot cantik yang banyak diburu oleh fotografer pecinta alam.

Menikmati liburan di Wisata Alam Wonosobo Paling Populer akan menjadikan waktu Anda terasa indah. Alamnya yang indah menawarkan pesona memukau yang mampu memikat banyak wisatawan.

Baca juga: Curug Pangeran, Aktivitas Wisata Menarik Yang Bisa Dilakukan

Sumber: https://beritanakmuda.com/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top