Siapa sih yang tidak ingin memanfaatkan libur panjang lebaran di Tahun 2022 ini dengan berlibur bersama orang-orang tercinta? Ya, tentu saja siapa pun ingin apalagi untuk Anda atau mereka yang menghabiskan sebagian besar waktu dengan bekerja di area perkotaan yang penuh polusi dan selalu berada dalam tekanan tingkat tinggi, Maka refreshing di tempat berwisata alam menyenangkan sangat diperlukan.
Umumnya orang akan menyasar daerah pedesaan yang menawarkan wisata alam sejuk dan menakjubkan. Nah, jika Anda tahun ini tidak mudik tapi ingin liburan dan menikmati wisata alam yang memanjakan mata maka Kudus bisa jadi alternatif kota tujuan wisata yang terbaik.
Kudus, salah satu kabupaten yang berada di provinsi Jawa Tengah dan sering dijuluki sebagai Kota Santri ini memang identik dengan wisata bersejarah dan religi dikarenakan banyak peninggalan keagamaan yang berada di tempat ini. Namun, jangan salah karena ada berbagai macam wisata alam dan wisata kekinian yang ada di Kudus dan bisa banget untuk Anda sekeluarga tuju sebagai sarana refreshing juga Healing. Berikut ini daftar wisata Kudus yang lagi hits dan instagramable untuk Anda kunjungi
Zaman sekarang ini, selain tempat wisata yang menyenangkan dan memanjakan mata banyak banget wisatawan yang mencari spot wisata yang menawarkan latar belakang foto instagramable. Tentu saja hal ini dikarenakan eksis di media sosial menjadi suatu kebutuhan yang tidak lagi dapat dielakkan. Oleh karena itu jika Anda ingin mengunjungi Kudus dan mendapatkan spot wisata yang instagramable maka Wana Wisata Ternadi ini merupakan pilihan terfavorit.
Untuk Anda penyuka keindahan alam terutama wisata hutan yang menarik dan cantik sekaligus misterius, Wana Wisata Ternadi yang berlokasi di kota Kudus ini bisa jadi daya tarik luar biasa untuk Anda. Menawarkan keindahan pemandangannya, Wana Wisata satu ini ternyata menyediakan berbagai macam spot menarik yang bisa Anda sekeluarga gunakan untuk berswafoto ria. Di samping itu daya tarik lainnya adalah hadirnya gardu pandang serta beberapa tulisan dari nama Wana Wisata Ternadi sendiri yang ditampilkan secara jelas.
Jika Anda sekeluarga bisa naik ke atas bukit maka kelak kalian bisa menikmati begitu menakjubkannya pemandangan hijau yang terhampar luas beserta gunung-gunung dan burung yang beterbangan cantik mengelilingi.
Baca juga: Deretan Gunung Tertinggi di Indonesia untuk Didaki
Selain spot wisata ternadi yang akan kita bahas ada satu spot wisata lain yang akan bikin Anda merasa bagai berada di negeri dongeng yaitu Puncak Natas Angin. Spot wisata yang berada di kaki gunung Muria ini memang sangat cocok untuk Anda kunjungi jika memiliki hobi mendaki gunung dan menginginkan keindahan Negeri Di atas Awan.
Tracking dari bawah menuju spot wisata ini memang cukup berliku dan menantang adrenalin tetapi ketika Anda sampai di puncaknya maka hamparan keindahan alam yang terlihat dari atas akan bikin Anda merasa pengorbanan sebelumnya dibayar lunas.
Jika di Amerika memiliki Grand Canyon maka di Kudus ada sebuah spot wisata yang diberi nama Gray Canyon Kudus yang tentu saja menawarkan begitu banyak keunikan yang patut Anda kunjungi. Tempat wisata yang bertempat di desa Tanjungrejo, kecamatan Jekulo, kabupaten Kudus ini memang terinspirasi namanya dari Grand Canyon Amerika dan bentuknya ternyata menyerupai tempat tersebut. Jadi jika Anda penasaran seperti apa sih Grand Canyon di Amerika itu, tentu saat ini tidak perlu jauh-jauh hari ke luar negeri tetapi cukup kunjungi Grand Canyon yang berada di kota Kudus.
Itulah tadi beberapa wisata yang lagi hits di kota Kudus yang tentu saja juga menyediakan spot foto Instagram memang dan cocok untuk tempat healing Anda bersama orang-orang terkasih.
Salad sayur alpukat adalah pilihan sempurna untuk kamu yang ingin menikmati hidangan segar, sehat, dan…
Blok M adalah salah satu kawasan paling terkenal di Jakarta Selatan yang dikenal dengan keramaian…
Mencari cara membuat bubur kacang hijau Madura yang lezat dan mudah? Bubur kacang hijau adalah…
Siapa yang tidak kenal jengkol? Meskipun memiliki bau yang khas, jengkol tetap menjadi favorit banyak…
Hai, teman-teman! Siapa di sini yang suka smoothies? Nah, kalau kamu penggemar minuman sehat ini,…
Siapa yang tidak suka dengan bolu mocca kukus? Kue ini memiliki rasa yang unik dan…