Categories: Life

Perlengkapan Touring yang Harus Kamu Persiapkan, Apa Ajah Sih?

Saat ini, touring sudah menjadi gaya hidup baru di kalangan masyarakat perkotaan. Aktifitas ini biasanya dilakukan oleh berbagai kelompok pecinta motor yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia. Selain itu, untuk para pemudik dari kota besar seperti Jakarta pada saat liburan Hari Rayal Islam juga melakukan perjalanan touring yang melelahkan.
Tak hanya keadaan fisik pengguna dan motor yang perlu dipersiapkan secara matang. Perlengkapan pendukung lain yang menunjang saat perjalanan juga wajib difikirkan. Apalagi kalau menyangkut soal kenyamanan dan keamanan saat berkandara loh guys!
Untuk itu kami memberikan beberapa perlengkapan yang harus Anda sediakan ketika melakukan touring ke luar kota.
1. Sepatu Boot Touring
Sepatu Boot Touring menjadi salah satu safety riding bila Anda ingin melakukan kegiatan touring. Dengan bahan yang elastis, sepatu ini sangat nyaman ketika digunakan dalam perjalaanan jauh. Sepatu ini juga tahan air, sehingga memungkinkan bikers untuk tetap berkendara meski dalam keadaan hujan.
2. Decker
Decker atau yang biasa disebut Knee and Elbow Protector ini memliki fungsi yang penting saat berkendara jauh. Kemungkinan kecelakaan yang tinggi menuntut pengendara untuk memasangi tubuhnya dengan pengaman seperti decker. Selain memiliki fungsi melindungi bagian lutut hingga tulang kering, saat ini juga muncul bentuk decker full body yang memungkinkan tubuh pengendara terlindungi dengan aman.
3. Sarung Tangan
Selain digunakan untuk melindungi kulit bagian tangan dari sinar matahari, sarung tangan juga berfungsi sebagai proteksi perlindungan kulit saat terjadi gesekan konstan stang motor. Pilihlah sarung tangan yang memiliki grip dengan bahan karet. Agar saat mencengkram setang control sepeda dapat terjaga dengan baik.
4. Pelindung Kepala
Tak hanya digunakan sebagai aksesoris, pelindung kepala juga memiliki banyak manfaat ketika melakukan touring. Bila anda memakai helm yang tak full face, peralatan ini berfungsi agar wajah terhindar dari paparan sinar matahari langsung. Selain itu juga dapat mencegah keringat masuk ke dalam helm.
5. Kacamata Motor
Kacamata Motor (Safety) ini merupakan alat yang melindungi/menutupi area di sekitar mata. Berbeda dengan kacamata pada umumnya, bahan yang digunakan pada kacamata motor ini desainnya lebih besar serta mempunyai ketahanan yang tinggi dari benturan. Alat ini berfungsi untuk menjaga mata dari debu, partikel, dan sinar matahari.
6. Jas Hujan dan Ponco
Bila berkendara jauh, jangan lupa menyiapkan jas hujan dan ponco. Perlengkapan ini dapat melindungi kita saat hujan turun. Pilihlah bahan yang elastis dan kuat dalam memilih jas hujan dan ponco.
7. Jaket Otomotif
Dalam berkendara, penggunaan jaket menjadi salah satu poin safety. Selain berfungsi sebagai penghangat tubuh, jaket otomotif juga dapat dijadikan alat proteksi bila terjadi kecelakaan.
8. Helm
Helm merupakan sebuah perlengkapan berkendara yang paling penting. Selain melindungi bagian kepala bila terjadi benturan, helm juga dapat mencegah masuknya angin, debu, hingga kotoran yang masuk ke wajah. Bila Anda ingin melakukan toruing, sebaiknya pilih helm yang full face untuk meningkatkan safetu rider anda.
Zaqi Rohadian

Recent Posts

Resep Salad Sayur Alpukat yang Segar dan Tentunya Sehat!

Salad sayur alpukat adalah pilihan sempurna untuk kamu yang ingin menikmati hidangan segar, sehat, dan…

3 bulan ago

10 Tempat Makan Hits di Blok M yang Harus Dicoba Sekarang!

Blok M adalah salah satu kawasan paling terkenal di Jakarta Selatan yang dikenal dengan keramaian…

3 bulan ago

Cara Membuat Bubur Kacang Hijau Madura, Cocok Buat Sarapan

Mencari cara membuat bubur kacang hijau Madura yang lezat dan mudah? Bubur kacang hijau adalah…

3 bulan ago

10 Cara Mengolah Jengkol Biar Empuk dan Tidak Bau!

Siapa yang tidak kenal jengkol? Meskipun memiliki bau yang khas, jengkol tetap menjadi favorit banyak…

4 bulan ago

Resep Smoothies Pisang Strawberry, Cocok untuk Diet!

Hai, teman-teman! Siapa di sini yang suka smoothies? Nah, kalau kamu penggemar minuman sehat ini,…

4 bulan ago

Resep Bolu Mocca Kukus Lembut dan Mudah Dibuat!

Siapa yang tidak suka dengan bolu mocca kukus? Kue ini memiliki rasa yang unik dan…

4 bulan ago