Mungkin banyak yang sudah sering mendengar tentang BSD City, khususnya warga Jabodetabek. Namun, beberapa orang mungkin masih belum mengetahui apa sih sebenarnya itu.
Pengertian dan Sejarahnya
BSD City memiliki kepanjangan Bumi Serpong Damai, merupakan salah satu kawasan kota terencana di Indonesia, terletak di kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan. Kawasan ini merupakan salah satu penunjang, merupakan kota satelit dari Ibukota Jakarta.
BSD City merupakan salah satu proyek kota terencana dengan total luas lahan yang paling besar di Indonesia. Total lahannya sebesar 6000 hektar yang dibagi menjadi tiga tahap pembangunan, mulai dari 1300, 2400, dan 2300.
Pada awalnya, kawasan ini hanyalah hamparan hutan karet yang sudah tidak digunakan lagi. Sebelumnya, tempat ini hanya berupa hutan dengan jalanan tanah yang akan berubah menjadi kubangan pada musim penghujan.
Pada tahun 1989, Ciputra sebagai salah satu pengembang bisnis properti melakukan pembangunan besar terhadap kawasan tersebut menjadi kawasan Bumi Serpong Damai. Kawasan kota ini pada awalnya sudah disebut sebagai kota mandiri, diresmikan pertama kali oleh Meneri Dalam Negeri Rudini.
Kelebihan kawasan ini
Ada banyak sekali perusahaan-perusahaan besar yang memindahkan kantor pusat mereka ke kawasan ini, antara lain Unilever, Gramedia, hingga Sinarmas. Kawasan ini juga disebut-sebut sebagai salah satu kawasan terbaik, baik untuk hunian, industri, perkantoran, hingga wisata.
Lalu, apa sih sebenarnya yang spesial dari kawasan ini? Berikut adalah beberapa diantaranya!
1. Masih terdapat banyak ruang terbuka hijau
Tak berbohong jika Jakarta dikatakan sebagai salah satu kota dengan tata terburuk di dunia. Jika kita lihat faktanya, kota Jakarta hanya berisikan gedung-gedung tinggi dengan jalanan macet dan polusi udara serta terik matahari yang menyengat.
Mungkin masih bisa ditemukan beberapa pepohonan di pinggir jalan, tetapi faktanya ruang terbuka hijau di kota Jakarta hanya sekitar 10% saja. Hal ini tentu saja sangat buruk, karena pemprov sendiri memiliki target 30% untuk ruang terbuka hijau dari total lahan yang ada.
Sedangkan di BSD, kita masih bisa menemukan banyak sekali ruang terbuka hijau, walaupun kawasan tersebut merupakan kawasan perkotaan.
2. Akses mudah
Sebagai kota yang terletak di pinggir Jakarta, BSD City memiliki akses yang mudah ke pusat kota dan pemerintahan Ibukota Jakarta. BSD City memiliki akses jalan tol yang terhubung ke beberapa pusat kota.
Selain itu, di dekat sini juga terdapat bandar udara yang memudahkan kita untuk bepergian ke luar kota, serta juga dekat dengan ujung barat pulau jawa, yaitu selat sunda yang sudah jelas menjadi salah satu kawasan transit dari pulau Sumatera.
3. Infrasturktur transportasi yang memadai
BSD sudah berkembang menjadi kota dengan fasilitas transportasi yang memiliki sistem Transit Oriented Debelompment. Merupakan pembangunan sistem transportasi yang berorientasi pada pengembangan terminal atau stasiun antar transportasi pada pusat-pusat fasilitas kota, salah satu bukti nyatanya adalah keberadaan Commuter Line.
4. Merupakan kota dengan kecepatan tertinggi
Menurut laporan dari Speedtest Global Index Indonesia, Tangerang merupakan kota dengan rata-rata kecepatan internet tertinggi di Indonesia. Kota ini memiliki rata-rata unduhan sekitar 24,69 Mbps serta kecepatan unggahan 14,85 Mbps.
Tak bisa dipungkiri bahwa dalam kehidupan di masa modern ini, fasilitas internet merupakan salah satu yang paling penting untuk menunjang kehidupan, baik dari sisi pendidikan, industri, perkantoran, hingga akses ke fasilitas-fasilitas publik.
Tempat makan terkenal di BSD
BSD adalah kawasan kota yang memiliki hampir semua failitas yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Tempat makan adalah salah satu fasilitas yang sangat mudah kalian temukan di BSD. Berikut ini adalah beberapa tempat makan terkenal di BSD:
Gubug Mang Engking
Chakra
OsakaMOO
Pesto Autentico
Tamper Coffee
Sushi Matsu
Warung Bu Kris
Sekai Ramen & Sushi
Masih ada banyak lagi tempat makan di BSD yang bisa kalian kunjungi, karena tempat ini merupakan salah satu kawasan terbaik di Indonesia.
Salad sayur alpukat adalah pilihan sempurna untuk kamu yang ingin menikmati hidangan segar, sehat, dan…
Blok M adalah salah satu kawasan paling terkenal di Jakarta Selatan yang dikenal dengan keramaian…
Mencari cara membuat bubur kacang hijau Madura yang lezat dan mudah? Bubur kacang hijau adalah…
Siapa yang tidak kenal jengkol? Meskipun memiliki bau yang khas, jengkol tetap menjadi favorit banyak…
Hai, teman-teman! Siapa di sini yang suka smoothies? Nah, kalau kamu penggemar minuman sehat ini,…
Siapa yang tidak suka dengan bolu mocca kukus? Kue ini memiliki rasa yang unik dan…